Mereka yang Ikut Dibikin ‘Sesak Napas’ Akibat Covid-19
Sejak Covid-19 mulai merebak di Indonesia pada awal Maret lalu, kekhawatiran mulai dirasakan Tati yang bekerja di salah satu usaha travel umrah. Bisnisnya mandek, namun pengeluaran sehari-hari masih tetap harus berjalan. Berbeda halnya dengan Reva yang bahkan harus dirumahkan dari pekerjaannya. Pandemi Covid-19 ini pun seolah mimpi buruk, bukan hanya mengancam kesehatan tapi juga bisnis dan pekerjaan mereka.