Marshel Widianto Mundur dari Pilkada Tangerang Selatan
IsuUtama.com – Keputusan Marshel Widianto untuk terjun ke dunia politik menuai berbagai kritik, termasuk dari sesama selebritas seperti Nikita Mirzani dan Pandji Pragiwaksono.
Marshel bahkan mengakui sejumlah kesalahannya yang diungkap oleh Nikita Mirzani dalam sebuah video. Dalam video yang diunggah di media sosial, Nikita membeberkan bahwa Marshel pernah mengkhianati rekan kerjanya, seperti Denny Cagur, memiliki sikap yang kurang baik hingga menyebabkan dirinya sempat masuk daftar hitam di beberapa stasiun televisi, dan dituduh sebagai penjilat.
Kini, Marshel Widianto memutuskan untuk mundur dari Pilkada 2024 setelah sebelumnya maju sebagai bakal calon wakil walikota Tangerang Selatan, mendampingi Ahmad Riza Patria.
“Saya memutuskan untuk mundur dari pencalonan di Tangsel, namun tetap demi kemajuan Tangsel,” ujar Marshel Widianto dalam konferensi pers yang digelar di kantor DPC Gerindra Tangerang Selatan, Banten, pada Rabu (28/8/2024).
Setelah mundur dari pencalonan, komika berusia 28 tahun tersebut menyatakan dukungannya kepada pasangan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, yang sebelumnya merupakan lawan politiknya.
“Hari ini, mewakili Partai Gerindra dan Pak Ariza Patria, saya ingin menyatakan dukungan penuh kepada pasangan Benyamin Davnie dan Pak Pilar,” kata Marshel.
Marshel juga menegaskan bahwa usahanya selama ini, termasuk blusukan untuk mendengarkan aspirasi warga Tangsel, tidak akan sia-sia. Hasil dari kegiatan tersebut akan diserahkan kepada pasangan Benyamin-Pilar.
Sebelumnya, Ahmad Riza Patria dikabarkan mundur dari pencalonan sebagai walikota Tangerang Selatan, yang kemudian menimbulkan pertanyaan mengenai nasib Marshel Widianto yang menjadi calon wakilnya. Kabar pengunduran diri Riza Patria ini disampaikan oleh Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani.
Riza Patria mengonfirmasi kabar ini saat ditemui di Kantor KPU DKI Jakarta pada Rabu (28/8/2024).
“Saya dan Marshel sudah, sudah sama-sama mundur,” kata Riza dengan tenang namun tegas.
Ketika ditanya alasan pengunduran diri, Riza menjelaskan bahwa keputusan tersebut diambil karena ia mendapat tugas lain dari partainya.
Meskipun belum mengungkapkan secara rinci tugas baru tersebut, Riza menegaskan bahwa ia akan mengikuti semua arahan partai dengan patuh.
“Kami melakukan ini demi kebaikan partai dan semuanya, demi kepentingan bangsa. Sebagai kader partai, saya patuh dan taat mengikuti apapun keputusan partai,” ujar Riza dengan tegas.
Pasangan Riza-Marshel diusung oleh Gerindra, NasDem, PSI, Demokrat, dan Garuda.
Baca Juga : Demo Besar-Besaran #LegalkanProfesiOjol untuk Perlindungan Hukum Pengemudi Ojek Online
Dapatkan informasi terupdate berita polpuler harian dari IsuUtama.com. Untuk kerjasama lainya bisa kontak email tau sosial media kami lainnya.